
Robingatun seorang petugas Panitia Pengawas Desa (PPD) di Desa Selang, Kecamatan dan Kabupaten Kebumen, mengalami kecelakaan tunggal saat sedang menjalankan tugasnya. Kecelakaan tersebut terjadi Pada hari Senin, tanggal 14 Februari 2024, ketika Robingatun sedang mengawasi TPS di desa Selang, awalnya ia bermaksud menstadar sepeda motor di pinggir selokan. Nahas terjadi, sebelum benar-benar mapan, kakinya terpeleset sehingga ia terjatuh ke selokan.
Menurut saksi mata yang enggan disebutkan namanya, saat jatuh kepala Robingatun terbentur lingir selokan, menyebabkan luka di bagian kepala dan mengeluarkan darah. Warga sekitar segera memberikan pertolongan pertama sebelum Robingatun dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan medis lebih lanjut.
Panitia Pengawas Pemilihan Suara (Panwas) Kecamatan Kebumen, segera merespons kejadian tersebut dengan mengkoordinasikan upaya penanganan dan memberikan dukungan kepada keluarga Robingatun. Mereka juga membantu dalam proses laporan kecelakaan ke pihak berwenang untuk investigasi lebih lanjut.
Kondisi Robingatun saat ini masih dalam perawatan intensif di rumah sakit, dan diharapkan untuk segera pulih. Kejadian ini menjadi pengingat bagi semua pihak terkait akan pentingnya keselamatan dalam melaksanakan tugas-tugas terkait pemilihan umum, serta perlunya dukungan dan solidaritas dari seluruh komponen masyarakat dalam menghadapi situasi darurat seperti ini.
Panwas Kecamatan Kebumen mengajak seluruh masyarakat untuk mendoakan kesembuhan Robingatun dan memberikan dukungan moral kepada keluarganya. Semoga kejadian ini menjadi momentum untuk lebih meningkatkan kesadaran akan keselamatan dan kewaspadaan dalam setiap aktivitas, demi terciptanya pemilu yang aman dan damai bagi seluruh warga negara. (Kn.01)